Selasa, 29 Desember 2009

BAGAIMANA MELAKUKAN PENJUALAN DI SAAT-SAAT YANG SULIT

Dengan suatu kampanye iklan terbaik dari berbagai merek terkenal di dunia mengetahui banyak tentang apa yang berfungsi dalam masa ekonomi yang baik dan juga buruk. Di sini ada 6 tips, yaitu:

1.Ciptakan kehebohan: Selama saat-saat meledak, tidak ada orang yang dapat didengar karena tertutup keriuhan. Dalam masa-masa yang yang lebih seret, setiap orang akan muncul dengan pesan yang kreatif-dan mendapatkan keuntungan pada para pesaing yang sudah menjadi tenang.
2.Terbukalah: Para pelanggan mencari merek yang dapat dipercaya. Anda harus memberikan kepada orang pengertian tentang siapa Anda sesungguhnya sebagai merek-apa yang Anda yakini atau yang Anda dukung.
3.Percaya pada diri Anda: Jangan menunjukkan iklan pada kelompok-kelompok focus, atau dengan kata lain janganlah sampai meniru apa yang orang lakukan, kalau bisa buatlah yang lebih unik dari pesaing Anda lakukan, dalam hal untuk memperoleh dan menarik pelanggan.
4.Lupakan televise: Karena televise itu mahal dan tidak selalu perlu, karena masih banyak orang yang belum mempunyai televise. Lebih baik memasang iklan dengan menggunakan media yang lebih murah dan mudah dilihat didengar orang, misalnya dengan poster, brosur dan buklet, siaran radio dan dari sisipan kemasan,dll.
5.Bidiklah sekolompok orang: Bidiklah atau jadikanlah strategi dalam suatu acara khusus atau pesta dengan mempromosikan produk anda dalam acara tersebut.
6.Bujuk atau pancinglah mereka ke web: Gunakanlah intrik untuk menarik pelanggan kepada situs web merek-alat pemasaran yang paling efisien.

Dan carilah pelanggan bukan demi keuntungan semata, Artinya berusaha untuk mendapatkan untung tapi tidak terlalu membandingkan dengan pesaing yang mengambil keuntungan besar. Jadi lebih kecil keuntungan yang didapat tapi banyak pelanggan, dari pada besar keuntungan tapi sedikit pelanggan.

Referensi: Philip Kotler dan Kevin Lane Keller – Manajemen Pemasaran (edisi 12 jilid 2)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar